Siapa Bilang Bermain Game Dapat Merugikan? Ini loh Manfaat Sebenarnya Bermain Game

Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game

Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game.  Dari jaman ke jaman, Video Game sudah semakin berkembang pesat sekali di kalangan masyarakat. Kini, bermain game adalah salah satu kegiatan yang sedang booming sekali, khususnya di Indonesia. Dari berbagai kalangan seperti anak kecil, sampai yang sudah dewasa, gemar sekali bermain game. 

Akan tetapi, masih banyak sekali dari berbagai pendapat yang menilai bahwa bermain game adalah suatu kegiatan yang hanya buang-buang waktu saja, banyak yang berpendapat bahwa banyak orang yang gila karena bermain game. 

Apa kalian setuju dengan pendapat tersebut? sepertinya orang yang berpendapat tersebut, adalah orang yang tidak mengetahui atau berpengalaman dalam bermain game. Bagi orang yang mengetahui sekali tentang game, pastinya mereka tau alasan yang menyebabkan bermain game juga memiliki banyak manfaatnya. Berikut adalah manfaat yang akan di hasilkan dari bermain game:

Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game

Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game

  • Dapat Menurunkan Tingkat Stress. Jika kalian sedang merasakan dimana kalian berada pada titik yang sangat membosankan entah karena memiliki banyak masalah ataupun yang lainnya. Kalian bisa menjadikan game sebagai media yang dapat menghilangkan rasa seperti itu, bermainlah dengan santai, maka rasa stress pun akan hilang.
  • Dapat Meningkatkan IQ. Sudah jelas, banyak sekali game yang memiliki kemampuan untuk meningkatkan IQ, misalnya seperti game yang bergenre teka-teki, ataupun game yang bergenre arcade. Karena jika kita ingin meningkatkan permainan dalam game tersebut, kita harus memecahkan teka-teki yang ada pada game tersebut.
  • Dapat Meningkatkan Ketangkasan. Bagi pemain yang sering bermain pertualangan atau gerne Arcade, otomatis mereka mau tidak mau harus melatih ketangkasan mereka dalam bermain game. Misalnya ketika mereka sedang bermain game yang kemudian musuhnya menyerang, mereka harus mampu meningkatkan akurasi untuk menghindari serangan musuh dengan cekatan. 
  • Dapat dijadikan Sebagai Sarana Pendidikan. Kini sudah banyak sekali game yang memiliki fungsi untuk di jadikan sebagai pelajaran, misalnya game pada smartphone android untuk anak-anak dan lain sebagainya.
  • Dapat Meningkatkan Akurasi pada Mata. Percaya atau tidak. Peneliti menyatakan,  bahwa anak yang suka bermain game, maka akurasi pandangan pada matanya akan lebih meningkat 20%. Itu semua di sebabakan karena mereka telah terbiasa memandang dan memperhatikan setiap sudut layarnya karena mereka harus lebih berhati-hati jika musuh yang bersembunyi muncul di hadapannya yang kemudian menyerang karakter yang di mainkannya.
  • Dapat Terbiasa untuk Mengambil Keputusan dengan Cepat. Kemampuan ini akan di dapatkan bagi pemain game yang sering bermain game strategi, seperti game Point Blank ataupun semacamnya dan juga game arcarde seperti game devil may cry ataupun semacamnya. Itu semua karena mereka akan memutuskan keputusan dengan cepat ketika mereka sedang bertemu dengan musuh yang lebih cepat ataupun raja yang lebih kuat darinya.
Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game

Demikianlah beberapa manfaat utama yang akan di dapatkan para gamers. Akan tetapi segala hal itu ada batasnya. Jika kita memang terlalu sering bermain game, sampai lupa waktu, itu juga kegiatan yang tidak baik. Bermain game lah pada waktu yang tertentu saja dan jangan memaksakan diri dalam bermain game, karena pada dasarnya bermain game hanyalah sebuah hiburan semata.

0 Response to "Siapa Bilang Bermain Game Dapat Merugikan? Ini loh Manfaat Sebenarnya Bermain Game"

Post a Comment